Kontak Media

SISU News Center, Office of Communications and Public Affairs

Tel : +86 (21) 3537 2378

Email : news@shisu.edu.cn

Address :550 Dalian Road (W), Shanghai 200083, China

Membaca Terkait

“Cerpen Bahasa Inggris” SISU diresmikan di MOOC


22 May 2018 | By idadmin | SISU

Hari ini, Mata Kuliah (Matkul) “Cerita Pendek (Cerpen) Bahasa Inggris” yang dibuat oleh kelompok dosen profesional pendidikan Shanghai International Studies University (SISU) yang dipimpin Prof. Yu Jianhua secara resmi diluncurkan di platform MOOC (Massive Open Online Course).

  Pembuatan MOOC “Cerpen Bahasa Inggris” itu  berlandaskan sejilid buku judulnya “Pelajaran Cerita Pendek Bahasa Inggris” yang pernah dinominasi sebagai “Pelajaran Unggul” oleh Kementerian Pendidikan, dan juga telah diserasikan dengan sistem pembelajaran online.

  Matkul tersebut banyak mengutip dan mencuplik cerita-cerita pendek yang digubah oleh pengarang termasyhur dari Inggris, Amerika, Irlandia,Selandia Baru dan negara-negara berbahasa Inggris, antara lain, James Joyce, Katherine Manthfield, Sarah Orne Jewett dan sebagainya. Pada sisi penyortiran, karya yang lulus dari seleksi itu semuanya amat mementingkan kedalaman pikiran dan ketinggian amanat, sedangkan beberapa karangan tradisional walaupun relatif tenar tapi tidak disematkan lagi karena peliknya bahasa.

  MOOC Matkul itu semuanya dibagi menjadi 12 modul, dan setiap modul juga meliputi 2 segmen: “Unsur-unsur Cerita” dan “Apresiasi Karya”. Di setiap modul telah disusun 4 video penerangan, dan ada pula pertanyaan pemahaman dan pertanyaan diskusi yang telah terlampir di belakang video tersebut. Isi pokok Matkul itu adalah apresiasi, dengan adanya penyerapan pengetahuan teoretis dan penafsiran teks cerpen, diharapkan karya-karya itu dapat dipahami dan diresapkan ke dalam kalbu para siswa dengan lebih baik. Seluruh kurikulum diajarkan dengan bahasa Inggris, lebih ditujukan kepada mahasiswa S1 dan S2 yang jurusannya Sastra Inggris atau yang memiliki kemampuan berbahasa Inggris tinggi sementara juga terpukau pada cerita Inggris. 

  Diresmikannya “Cerpen Bahasa Inggris” di MOOC bisa dikatakan telah menerobos pembatasan kondisi waktu dan tempat, dan sangat mengakomodir kemudahan dan memfasilitasi kebebasan belajar bagi mahasiswa. Selain itu, para pelajar bisa melancarkan aktivitas pendekatan ilmu sesuai dengan kebutuhan sendiri misalnya, kadangkala terdapat poin-poin pengetahuan yang sudah Anda kenal dan ingati, maka isi tersebut bisa loh Anda abaikan, jika melihat poin-poin asing atau yang agak sulit dimengerti bagi Anda, video itu bisa Anda putar berulang kali sampai Anda pahami total. Metode seperti itu bisa secara efektif menghindari fenomena “penyamarataan semua siswa” yang kini sering dijumpai di ruang kelas biasa, dan mengabulkan permintaan “belajar secara personal” yang diajukan siswa. Seusai video ditonton, disusul beberapa mata rantai pembelajaran yang telah siap siaga di belakangnya, seperti diskusi pertanyaan, tugas modul, interevaluasi siswa dan ujian akhir atau tengah semester. Ditambah bimbingan offline oleh dosen, sistem pengetahuan siswa dapat dibina dan dilengkapkan dengan efektif dan efisien. Itulah di mana arti pembukaan MOOC “Cerpen Bahasa Inggris” itu berada.

  Para mahasiswa dari SISU semuanya menilai tinggi dibukanya Matkul tersebut, sebagaimana dituturkan oleh Huang Yue, siswa Jurusan Penerjemahan tingkat 1 Fakultas Inggris, “Saya sangat gembira mendengar adanya kuliah online seperti itu. Amat banyak ilham yang diberikannya kepada saya di bidang sastra.” Dan ada lagi Jin Guangzhi, jurusan Sastra Inggris-Amerika tingkat 1 dari fakultas yang sama, menyatakan bahwa kecuali mengapresiasi dengan samar-samar, pemahanan kita terhadap kesenian dan kesusastraan tahu-tahu akan meningkat. Mudah-mudahan kita sekalian nanti bisa merasakan pesona khusus cerpen yang sesungguhnya dan saling curhat kegembiraan belajar bersama-sama.

  Dari tradisi menuju inovasi, MOOC menjadi satu langkah penting dalam proses pergeseran pola belajar mahasiswa. Revolusi pola pengajaran itu telah mengatasi kepasifan, kekurangefisienan kelas tradisional yang acapkali dipermasalahkan, serta merealisasikan keaktifan dan keleluasaan siswa pada tingkat tertentu. Sementara itu, dipublikasikannya MOOC “Cerpen Bahasa Inggris” juga merupakan satu langkah yang amat signifikan dalam perjalanan SISU memelopori informatisasi pendidikan dan menerapkannya ke kampus.

  Dari “Intercultural Communication” hingga “Cerpen Bahasa Inggris”, semua dosen dan siswa SISU tengah terus berusaha mendorong perkembangan MOOC, secara praktis dan pragmatis meningkatkan kemampuan komunikasi global dan kemampuan ekspresi global bersendikan pendirian Tiongkok.  

Berbagi:

Kontak Media

SISU News Center, Office of Communications and Public Affairs

Tel : +86 (21) 3537 2378

Email : news@shisu.edu.cn

Address :550 Dalian Road (W), Shanghai 200083, China

Membaca Terkait